Analisis Kemampuan Pemecahan Masalah Matematis Ditinjau dari Tingkat Self-Efficacy

  • Anisa Rahmawati Pendidikan Matematika, FKIP Universitas Muhammadiyah Sukabumi
  • Hamidah Suryani Lukman Pendidikan Matematika, FKIP Universitas Muhammadiyah Sukabumi
  • Ana Setiani Pendidikan Matematika, FKIP Universitas Muhammadiyah Sukabumi
Keywords: Matematika, Kemampuan Pemecahan Masalah, Self-Efficacy

Abstract

Kemampuan Pemecahan masalah matematis sangat penting karena merupakan salah satu kompetensi utama yang harus dimiliki siswa dalam proses berpikir matematika. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan kemampuan pemecahan masalah matematis ditinjau dari tingkat self-efficacy siswa SMP. Jenis penelitian ini yaitu studi kasus dengan metode deskriptif kualitatif. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu berupa pemberian angket self-efficacy, tes kemampuan pemecahan masalah, dan wawancara. Subjek penelitian ini adalah 3 orang siswa kelas VII C SMP IT Adzkia dengan tingkat self-efficacy tinggi, sedang, dan rendah. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) siswa dengan tingkat self-efficacy tinggi memiliki kemampuan pemecahan masalah pada kategori tinggi dan memenuhi seluruh indikator kemampuan pemecahan masalah yakni memahami masalah, menyusun rencana penyelesaian, menyelesaikan masalah sesuai perencanaan, dan memeriksa kembali. (2) siswa dengan tingkat self-efficacy sedang dan rendah memiliki kemampuan pemecahan masalah matematis kategori sedang. Adapun perbedaannya siswa dengan tingkat self-efficacy sedang memenuhi 2 indikator yakni menyusun masalah sesuai perencanaan dan memeriksa kembali, sedangkan siswa dengan tingkat self-efficacy rendah memenuhi satu indikator yakni memahami masalah.

References

Arikunto, S. (2010). Dasar-dasar evaluasi pendidikan. Rineka Cipta.

Hasanah, U., Rachmani, N., & Rosyida, I. (2019). Self-Efficacy Siswa SMP Pada Pembelajaran Model Learning Cycle 7E ( Elicit , Engange , Explore , Explain , Elaborate , Evaluate , and Extend ). 2, 551–555.

Maulidia, W., Setiani, A., Balkist, P. S., & Sukabumi, U. M. (2019). Analisis Kemampuan Pemecahan Masalah Matematis Siswa SMP Al-Isma’iliyah berdasarkan Taksonomi Solo. 4, 50–60.

Nasional, U. S. P. (2003). Undang-undang sistem pendidikan nasional.

Noviza, T., Hartoyo, A., & Yani, A. (2019). Kemampuan Pemecahan Masalah Matematika Ditinjau dari Self Efficacy dalam Materi Geometri Kelas XI SMK.

Rambe, A. Y. F., & Afri, D. L. (2020). Analisis kemampuan pemecahan masalah matematis siswa dalam menyelesaikan soal materi barisan dan deret. AXIOM : Jurnal Pendidikan dan Matematika, 09(2), 175–187.

Resmiati, T. (2019). Analisis Kemampuan Pemecahan Masalah Matematis dan Self - Efficacy Siswa Sekolah. X(X), 177–186.

Setiani, A. (2016). Pembelajaran Matematika dengan Pendekatan Problem Based Learning untuk Mengurangi Kecemasan Matematika dan Meningkatkan Kemampuan Pemecahan Masalah Matematis Siswa MTs. 1(2), 135–148.

Setiani, A., & Lukman, H. S. (2020). Meningkatan Kemampuan Pemecahan Masalah Matematis Menggunakan Strategi Problem Based Learning Berbantuan Mind Mapping. 9(2), 128–135.

Published
2021-12-17
How to Cite
Rahmawati, A., Lukman, H., & Setiani, A. (2021). Analisis Kemampuan Pemecahan Masalah Matematis Ditinjau dari Tingkat Self-Efficacy. EQUALS: Jurnal Ilmiah Pendidikan Matematika, 4(2), 79-90. https://doi.org/10.46918/equals.v4i2.979