Sawa'an lisa ilina PENGEMBANGAN MEDIA WAYANG SUKURAGA TERHADAP KREATIVITAS SISWA DALAM MEMBUAT KARYA IMAJINATIF DI KELAS RENDAH

Media Pengembangan Wayang Sukuraga

  • Sawa'an Lisa Ilina Universitas Muhammadiyah Sukabumi
  • Astri Sutisnawati Universitas Muhammadiyah Sukabumi
  • Iis Nurasiah Universitas Muhammadiyah Sukabumi
Keywords: Pengembangan, Media Wayang Sukuraga, Kreativitas Siswa

Abstract

Penelitian ini memiliki tujuan untuk mengetahui kelayakan media wayang sukuraga menurut dosen ahli, guru, dan siswa serta untuk mengetahui peningkatan kreativitas dalam membuat karya gambar imajinatif di kelas rendah dengan menggunakan media wayang sukuraga. Rancangan penelitian ini menggunakan model Borg and Gall yang telah diadaptasi oleh Sugiyono. Subjek dalam penelitian ini adalah 9 orang siswa kelas II SDN 01 Cibadak. Metode pengumpulan data menggunakan angket dan lembar kinerja siswa. Hasil penelitian menunjukan bahwa media wayang sukuraga yang dikembangkan layak digunakan. Kelayakan berdasarkan hasil validasi dari dosen ahli dan guru kelas II dengan kategori sangat baik dan siswa memberikan respon sangat baik. Media pembelajaran wayang sukuraga juga meningkatkan kreativitas siswa. Peningkatan ini dapat dilihat dari gain score yang menunjukan peningkatan 0,76 dengan kriteria tinggi.

Metrics

Metrics Loading ...

References

Beetlestone Florence. (2011). Creative Learning : Strategi Pembelajaran untuk Melesatkan Kreativitas Siswa. Nusa Media.
Iis Nurasiah, Dyah Lyesmaya, D. S. (2019). Pengaruh wayang sukuraga terhadap literasi siswa kelas tinggi sd kota sukabumi. Holistika, III No. 2, 105–110. https://jurnal.umj.ac.id
Juliana, A. D., Nurasiah, I., & Wardana, A. E. (2019). Peningkatan Keterampilan Bercerita Melalui Media Wayang. Attadib Journal of Elementary Education, 3(2).
Mulyatiningsih, E. (2019). Metode Penelitian Terapan Bidang Pendidikan. Alfabeta.
Munandar, U. (2009). Pengembangan Kreativitas Berbakat. Rineka Cipta.
Musbikin, I. (2006). Mendidik Anak Kreatif ala Einstein/Imam Musbikin. Mitra Pustaka.
Sabunga, B., Budimansyah, D., & Sauri, S. (2016). Wayang dalam Filosofi Islam. Ri’ayah: Jurnal Sosial Dan Keagamaan.
Sugiyono. (2015a). Metode Penelitian Pendidikan (Pendekatan Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D). Alfabeta CV.
Sugiyono. (2015b). Statistika untuk penelitian. Alfabeta.
Supriadi, D. (2017). Implementasi Manajemen Inovasi dan Kreativitas Guru dalam Meningkatkan Mutu Pembelajaran. Journal of Education Management & Administration Review, 1(2).
Published
2020-12-31
How to Cite
Lisa Ilina, S., Sutisnawati, A., & Nurasiah, I. (2020). Sawa’an lisa ilina PENGEMBANGAN MEDIA WAYANG SUKURAGA TERHADAP KREATIVITAS SISWA DALAM MEMBUAT KARYA IMAJINATIF DI KELAS RENDAH: Media Pengembangan Wayang Sukuraga . Didaktik : Jurnal Ilmiah PGSD STKIP Subang, 6(2), 265 - 273. https://doi.org/10.36989/didaktik.v6i2.133