APLIKASI BEL OTOMATIS SEKOLAH MEMAKAI ALGORITMA COUNTER TIMER PADA SMK GEMA ISTIQOMAH

Nugraha, Sandi (2016) APLIKASI BEL OTOMATIS SEKOLAH MEMAKAI ALGORITMA COUNTER TIMER PADA SMK GEMA ISTIQOMAH. SANTIKA (Jurnal Ilmiah Sains dan teknologi), 6 (1). pp. 485-488. ISSN 2088-5407

[img]
Preview
Text
COVER.pdf

Download (669kB) | Preview
[img]
Preview
Text
5. APLIKASI BEL OTOMATIS SEKOLAH MEMAKAI ALGORITMA COUNTER TIMER PADA SMK GEMA ISTIQOMAH.pdf

Download (319kB) | Preview

Abstract

Bel merupakan alat yang berfungsi sebagai pengingat dan pertanda. Lonceng, kentongan, dan bel listrik adalah beberapa contoh alat yang termasuk pada kategori bel konvensional. Kemajuan teknologi mendukung majunya peradaban bel ini. Bel yang semula hanya dapat digunakan secara manual, kini dapat pula digunakan secara otomatis. Bel banyak digunakan diberbagai lingkungan salah satunya lingkungan Sekolah. Bel Sekolah merupakan alat yang sering digunakan di Sekolah sebagai pengingat waktu, biasanya berupa lonceng atau bel listrik. Bel ini digunakan saat jam masuk, pergantian jam mata pelajaran, jam istirahat, dan jam pulang Sekolah. Sayangnya penggunaan bel pada SMK Gema Istiqomah tidak efektif. Karena Guru piket yang seharusnya membunyikan bel kadang kala haru s mengisi mata pelajaran di Kelas yang tidak ada Gurunya. Sehingga waktu pembunyian bel menjadi tidak tepat. Dengan adanya sebuah sistem bel otomatis yang terintegrasi dengan komputer, maka penggunaan waktu jam Sekolah akan lebih baik dan lebih tepat. Oleh karena itu, penulis melakukan penelitian dan membuat suatu aplikasi bel otomatis dengan menggunakan algoritma counter timer sebagai alat pengganti bel sekolah konvensional.

Item Type: Article
Uncontrolled Keywords: Bel, Otomatis, dan Counter Timer
Subjects: T Technology > T Technology (General)
Divisions: Fakultas Sains dan Teknologi > Teknik Informatika
Depositing User: Perpus ID UMMI
Date Deposited: 11 Jul 2018 04:10
Last Modified: 11 Jul 2018 04:10
URI: http://eprints.ummi.ac.id/id/eprint/301

Actions (login required)

View Item View Item